Movie Review : Middle School - The Worst Years of My Life (2016)

Diposting oleh Unknown on Senin, 27 Maret 2017


Assalamu Alaikum Moeslemates,

Kali ini aku mau review film yang super lucu, dengan ending yang ngga ketebak. Pokoknya film ini cocok ditonton saat kamu lagi gundah gulana atau di sitkon apapun. Langsung aja simak review selengkapnya dibawah ini.

Tentang Film

Film yang tayang pada 7 Oktober 2016 lalu ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama. Berdurasi 1 jam 32 menit, film ini berhasil masuk nominasi Annie Award 2017 dan Hollywood Music in Media Award 2016.

Sinopsis

The Worst Years of My Life akan menceritakan tentang kejadian pada masa sekolah yang terjadi di sekolah menengah atas Petterson Amerika Serikat. Muncullah seorang remaja bernama Rafe Khatchadorian yang tinggal dirumah dengan dikelilingi banyak masalah. Rafe harus melanjutkan sekolahnya ke sekolah menengah atas. Padahal Rafe memiliki rencana brilian bila dirinya tidak bersekolah di tahun ini.

Disekolah Rafe memiliki seorang teman bernama Leonardo yang sering membantunya dalam melakukan hal onar agar dirinya segera dikeluarkan dari sekolah tersebut. Salah satunya dengan menguyah pemen saat jam pelajaran terkena 5000 poin, berlari di halaman sekolah terkena 10000 poin dan masih banyak lagi.

Disaat dirinya fokus mengumpulkan point, Rafe dihadapkan dengan dua pilihan yang sulit untuknya. Apakah dia harus melanjutkan kenakalannya atau harus bersedia mematuhi segala peraturan di sekolah karena alasan tertentu. Sejak SD Rafe sudah tidak menyukai sekolah dan program R.A.F.E yang dibuatnya bersama Leonardo sebenarnya merupakan program yang buruk yaitu dengan melanggar segala peraturan di sekolah.


Kehidupan di rumah pun sangat buruk bagi Rafe. Karena ayah angkatnya selalu menghukum dirinya disaat ibunya sedang tidak berada dirumah. Ibunya ada diumah hanya ketika malam hari untuk mengunjungi Georgia saudarinya dan Rafe sendiri.

Review Film

Gruk-Tang!!

Ceritanya super duper duper kewren. Cerita yang sebenarnya memberi sindiran halus terhadap sistem pendidikan yang membuat murid-murid tertekan, dikemas dengan cerita komedi dan dibumbui slice of life tapi nendang sindirannya. Mantap.
Ceritanya soal seorang anak laki-laki yang harus terjebak di sekolah yang strict dan menghadapi hari-harinya yang berat. Ditambah lagi ia baru saja kehilangan saudara laki-lakinya. Tapi bukan itusih masalahnya, masalah utamanya adalah, Sang Kepsek yang gila hormat, dan bisa dengan gampang membuat peraturan konyol hanya gara-gara ia ngga suka dengan hal tersebut. Dan yang lebih konyolnya, ia bahkan ngadain ujian tentang peraturan-peraturan yang ia buat sendiri. Super ajaib emang Kepseknya. Bikin peraturan sendiri. Ngadain ujian sendiri. Ternyata dia sendiri yang melanggar.
Yang bikin kerennya lagi, film ini membuat orang kaget dengan endingnya. Happy ending sebenarnya. Tapi bener-bener ngga ketebak. Pas nonton endingnya mungkin orang-orang baru akan ngeh dan kaget, dan mayoritas akan berkata, "Astaga ternyata itu dia."

Cast

• Griffin Gluck sebagai Rafe

• Lauren Graham sebagai Jules

• Alexa Nisenson sebagai Georgia

• Andrew Daly sebagai Kepala Sekolah Dwight

• Thomas Barbusca sebagai Leo

• Retta sebagai Ida Stricker

• Adam Pally sebagai Mr. Teller

• Luke Hardeman sebgai Shon
• (Luke Christopher Hardeman)

• Jessi Goei sebagai Bella

• Jacob Hopkins sebagai Miller

• Patrick Fagan sebagai Kandidat Pemilihan Ketua Osis

• Isabela Moner sebagai Jeanne

• Isabella Amara sebagai Heidi

• Efren Ramirez sebagai Gus

Rating Film

Tampaknya The Worst Years of My Life harus berpuas hati dengan rating 6/10 seperti dilansir via imbd.

Official Trailer - The Worst Years of My Life

Nah Moeslemates, itu tadi review The Worst Years of My Life :D

sumber : https://moeslema.com/2959

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar